Pengertian Account dalam Internet

Pengertian account dalam internet – Terdapat berbagai macam istilah dalam dunia internet, salah satunya yaitu account. Apa itu account? Bagi teman-teman yang aktif menggunakan media sosial di internet tentunya sudah tahu dengan apa yang dimaksud account. Namun bagi kamu yang mungkin belum tahu seperti apa definisi dari account, maka di sini kamu bisa menemukan penjelasan yang kami berikan tentang apa arti akun dalam internet dan seperti apa contoh account. Selain itu di sini juga kami berikan penjelasan tentang jenis jenis account. Oke langsung saja simak pengertian akun dalam internet berikut ini.
 Terdapat berbagai macam istilah dalam dunia  Pengertian Account dalam Internet

Pengertian Account

Apa yang dimaksud dengan Account ? Account adalah data tentang seseorang, minimal terdiri dari username dan password. Account atau akun merupakan data diri atau identitas virtual seseorang di dunia maya. Sebagai contoh account itu seperti kalau anda memiliki email, facebook, blogger, atau yang lainnya itulah yang disebut anda memiliki account. Account biasanya digunakan untuk tujuan tertentu misalnya mengirim pesan yang dapat berupa teks atau file gambar, suara, atau video. Lebih jelasnya account digunakan untuk berkomunikasi.

Jenis jenis Account

Macam macam account adalah sebagai berikut ini:
  • Account asli
  • Account asli adalah account yang menggunakan nama asli, dalam direktorinya terdapat foto-foto asli pemilik account. Mungkin pada profilnya dia tidak memasang foto dirinya, namun dibagian direktori atau albumnya ada foto-foto asli dari pemilik account. Mempunyai satu data asli atau lebih, dan data tesebut bersifat major, yang bisa menjadi kunci untuk mengetahui kesejatian sang pemilik account. Misalkan pada saat ia mencantumkan tempat bekerjanya dengan benar. Dengan hanya mengetahui tempat bekerjanya, maka kesejatian sang pemilik account dapat ditelusuri.
  • Account alias
  • Account alias itu hampir seperti account asli, hanya saja account alias tidak menggunakan nama asli sebagai nama profil. Yang digunakan untuk nama profil adalah nama alias, panggilan, sebutan, atau nickname. Bagi mereka yang masih berwawasan minim dalam menggunakan media sosial, account alias sering kali dipermasalahkan. Namun bagi mereka yang sudah berwawasan luas dalam menggunakan media sosial, tentunya account alias tidak dipermasalahkan lagi. Karena pada dasarnya ada satu data saja tentang pemilik account, yang dapat dideteksi kebenarannya, maka sesungguhnya itu merupakan keterbukaan dari sang pemilik account alias tersebut. Sebagaimana dengan account asli, account alias bisa dipertanggung jawabkan ketika melakukan otorisasi di internet.
  • Account palsu
  • Account palsu adalah account yang mengaku-ngaku sebagai seseorang, dan seseorang tersebut nyata keberadaannya. Ada cukup banyak yang mengaku-ngaku sebagai artis, tokoh atau seorang yang tersohor. Pemilik account palsu sengaja memasang nama serta foto tokoh atau artis, mungkin karena terdorong keisengan atau mempunyai maksud tertentu. Pada mulanya account-account palsu cukup ampuh membohongi publik, terutama bagi yang baru mengenal media sosial, namun kini sudah tidak ampuh lagi karena sekarang sudah banyak yang berpengalaman dalam menggunakan media sosial.
  • Account fiktif
  • Account fiktif merupakan account yag semua datanya adalah rekaan. Account fiktif tidak mengaku-ngaku sebagai seseorang sebagaimana seperti yang terjadi pada account palsu. Account fiktif biasanya digunakan untuk melakukan penipuan atau scamming. Sebagai contoh seseorang mengaku sebagai bangsa asing yang profesinya sebagai seorang pilot pada sebuah maskapai. Mungkin saja orang tersebut menggunakan foto orang lain, namun tidak degnan namanya. Untuk namanya dia mengarang sendiri. Kemudian dia merayu seorang perempuan pengguna media sosial yang masih awam. Tentunya pengguna yang berpengetahuan luas dan berpengalaman tidak akan mempan dengan rayuan tersebut. Namun bisa saja ada account perempuan yang tertipu oleh rayuan account fiktif tersebut.
  • Account siluman
  • Account siluman adalah jenis account yang hampir tidak menampilkan data sama sekali kecuali nama accountnya. Nama account itupun tidak dapat diverivikasi kesejatiannya. Biasanya account jenis ini digunakan untuk kegiantan vandalis.

Itulah apa yang dapat kami jelaskan tentang pengertian account dalam internet beserta jenis jenis account. Semoga penjelasan yang kami tulis dalam blog temukan pengertian di tas dapat bermanfaat.

Sumber https://www.temukanpengertian.com/

Belum ada Komentar untuk "Pengertian Account dalam Internet"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel