Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Assalamualaikum, jumpa lagi sobat. Tutorial Autocad kali ini akan membahas cara cepat seleksi hatch autocad, agar kalian bisa mudah dan cepat dalam menggambar. Ketika menggambar dengan autocad, kadang ada beberapa masalah kecil yang membuat proses kerja melambat. salah satunya adalah dalam menyeleksi hatch. 

Permasalahannya adalah ketika ingin seleksi hatch namun susah menemukan titiknya dan harus mencari-cari terlebih dahulu sampai terseleksi, ini sering terjadi dengan Solid Hatch. kalau cuma satu mungkin tidak masalah, bagaimana dengan banyak hatch pada gambar. pastilah sangat merepotkan. apalagi kalau bidangnya sempit serta beradad diantara 2 garis.

Dengan pertemuan hari ini, maka sobat akan mendapatk tips autocad untuk menjawab permasalahan diatas.


Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Buka Aplikasi Autocad sobat. kemudian buatlah bentuk yang di isi dengan Solid Hatch. karena ini latihan jadi saya ilustrasikan seperti dibawah.

 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Sekarang, cobalah mengarahkan kursor kebagian ujung hatch. pasti sobat akan sulit menyeleksinya. kadang bisa kadang juga tidak.

 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Solusinya adalah ketika ingin menyeleksi hatch solid maka tempatkanlah kursor ke bagian titik tengah hatch, pasti langsung bisa diseleksi. karena autocad membaca titik tengahnya.

 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Silahkan di buktikan sendiri.

 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad Dengan Qselect

Masih menggunakan gambar yang diatas. sekarang blok semua gambar yang ada termasuk garis dan hatch.
  • Tekan = Qqselect - Enter
  • Object Type = Hatch
  • Operator = Select All
  • Ok. 
 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Maka lihat hasilnya, semua hatch yang ada akan langsung terseleksi tanpa terganggun sedikitpun. cepat kan sobat. nah tinggal di eksekusi.


 Tutorial Autocad kali ini akan membahas  Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad

Bagaimana ? mudahkan. jadi intinya seberapa banyakpun masalah autocad yang sobat alami pasti ada solusinya, tinggal dicari saja jalannya. semakin sering mengerjakan gambar pasti semakin banyak tips dan trik yang di peroleh.

Mungkin sampai disini dulu perjumpaan kita, semoga tutorial cara cepat seleksi hatch autocad dapat menamah ilmu Autocad kalian semua. lebih dan kurangnya mohon dimaafkan. Safri ST mengucapkan terima kasih sudah berkunjung - Assalamualaikum.

Sumber https://www.grafis-media.website/

Belum ada Komentar untuk "Cara Cepat Seleksi Hatch Autocad"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel