Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN

Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN. Sobat Operator Dapodik pastinya saat ini anda sedang sibuk melakukan pendataan terhadap calon peserta Ujian Nasional di masing-masing sekolah. Mengingat wacana Moratorium UN yang digagas Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tidak disetujui oleh Pemerintah Indonesia.

Maka dari itu, segala aktivitas terkait persiapan administrasi pelaksanaan UN pada 2017 nanti harus dilengkapi dengan baik dan benar. Terutama mengenai data peserta didik yang perlu dipastikan validitasnya. Supaya dalam mengikuti proses ujian nasional tidak ada hambatan yang bisa mengganggu.

 Sobat Operator Dapodik pastinya saat ini anda sedang sibuk melakukan pendataan terhadap c Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN
Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN.

Salah satu persiapan yang harus dilakukan adalah terkait dengan Aplikasi Pendataan Ujian Nasional. Dalam aplikasi ini, anda bisa berbagai macam hal yang terkait dengan UN. Mulai dari isi data, validasi, proses, cetak, provinsi, rayon, sub rayon, sekolah, siswa, export/import sampai dengan header/footer.

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN. Apa sih fungsinya? Import data dapodik ke dalam aplikasi pendataan ujian nasional wajib dilakukan. Gunanya agar peserta didik di sebuah sekolah bisa terdaftar secara benar untuk menjadi peserta ujian nasional

Kenapa harus dapodik? Ya karena data dari dapodik adalah basis data pendidikan di Indonesia. Semua data peserta didik peserta UN harus sesuai dengan dapodik, mulai dari Nama Lengkap, NISN sampai dengan identitas kedua orang tuanya.

Untuk melakukan import data dari dapodik ke aplikasi pendataan ujian nasional bukanlah hal yang sulit. Cukup melakukan beberapa langkah maka data tersebut akan berhasil diimport. Namun bagi yang belum mengeahuinya silahkan baca baik-baik panduan berikut ini.


Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN

1. Silahkan Login terlebih dahulu ke Aplikasi Pendataan Ujian Nasional

2. Pilihlah Sub Menu Export/Import yang berada di sebelah kiri beranda aplikasi.

3. Kemudian Pilihlah Rayon/Wilayah di mana sekolah anda berada

4. Setelah wilayah ditemukan, selanjutnya pilih sekolah anda (cari di data rayon)

5. Lalu pilihlah proses Import DAPODIK / EMIS yang berada di Menu Pilihan Proses

6. Pilihlah file .DZ yang hendak diimport tersebut

7. Terakhir silahkan Klik tombol Proses

8. Selesai data dapodik berhasil diimport

Catatan penting! Saat melakukan proses import dapodik anda harus memperhatikan 2 hal penting. 1) Isian kolom paralel dan absen wajib diisi. 2) Buatlah folder DAPODIK sejajar dengan folder BIODATA. Selanjutnya copykan file hasil export dapodik ke dalam folder tersebut. Pastikanlah kode jenis sekolah untuk sekolah=1/3.

Dari berbagai tahapan di atas, ada sebuah tahap yang perlu dijelaskan lebih lanjut. Yaitu mengenai file DZ. Apa itu? File DZ merupakan sebuah file yang berisi data para calon peserta Ujian Nasional. DZ sendiri merupakan salah satu jenis penyimpanan data dokumen. Nantinya file tersebut juga akan diimport.

Namun pada kenyataannya banyak pihak yang bingung mengenai bagaimanakah cara mengimport file DZ ini? Kok ketika dibuka justru tidak bisa. Saat hendak di ekstrak juga gagal. Hal-hal ini banyak dialami oleh operator dapodik.

File DZ ini diperoleh ketikan mengunduh data peserta UN di website dapodikdasmen. File hasil unduhan anda nanti akan otomatis memiliki format DZ. File ini memang cukup asing di telinga dan sangat jarang digunakan. Untuk membantu anda dalam mengimport file DZ perhatikan penjelasn berikut ini.

Cara Import File DZ dengan Aplikasi Bio un Offline

1. Silahkan unduh APLIKASI BIOUN OFFLINE dari Dinas Pendidikan Provinsi anda masing-masing

2. Kemudian unduhlah File Calon Peserta UN (dalam bentuk DZ FILE) melalui pdun.data.kemdikbud.go.id

3. Unduh File Driver 7z.exe dan 7z.dll melalui biounsmama.kemdikbud.go.id

4. Selanjutnya buka folder APLIKASI BIOUN OFFLINE. Silahkan cari folder DAPODIK, jika sudah ketemu copy pastekan hasil unduhan File Calon Peserta UN (dalam bentuk DZ FILE tadi) ke dalamnya

5. Bukalah folder APLIKASI BIOUN OFFLINE. Silahkan anda cari APLIKASI BIOUN OFFLINE.exe. Kemudia copy pastekan unduhan file driver 7z.exe dan 7z.dll (letaknya berada sejajar dengan APLIKASI BIOUN OFFLINE)

6. Bukalah APLIKASI BIOUN OFFLINE. Klik Menu Eksport/Import, pilih daerah di mana sekolah anda berada, pilih radio button Import Dapodik, klik DZ FILE sekolah anda di bawahnya, klik proses, klik selesai

7. Bukalah folder APLIKASI BIOUN OFFLINE, cari folder BIODATA, nanti akan tampak file DBF di dalamnya (hasil Import pada point 6)

8. Lakukan Backup terhadap DZ FILE dan DBF FILE untuk kebutuhan proses selanjutnya.

Demikian informasi mengenai Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN. Segera lengkapi data peserta Ujian Nasional di sekolah anda supaya data peserta didik bisa segera diproses. Sehingga dalam pelaksanaannya nanti bisa berjalan dengan lancar tanpa ada halangan suatu apapu. Mudah-mudahan pelaksanaan UN kali akan semakin baik dan kualitas pendidikan Indonesia bisa semakin meningkat.


Sumber https://www.panduandapodik.id/

Belum ada Komentar untuk "Cara Import Dapodik ke Aplikasi UN"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel