Lomba Menulis Berhadiah Wisata ke Korea dan Bali


Bagi teman-teman yang masih berstatus mahasiswa, KBRI - BNI Seoul mengadakan lomba menulis dengan hadiah menarik berupa paket wisata ke Korsel atau Bali. Buatlah tulisan yang menarik dan inspiratif tentang makna Special Strategic Partnership. Sebagaimana diketahui, hubungan Indonesia - Korea Selatan, tahun lalu dinaikkan statusnya dari Strategic Partnership menjadi Special Strategic Partnership.



Tiga pemenang akan diumumkan di bulan Maret dan mereka akan mendapat paket wisata ke Korea Selatan (bagi yang berdomisili di Indonesia) atau ke Bali (bagi yang berdomisili di Korea Selatan).

Ketentuan Lomba:
  • Peserta berstatus mahasiswa Indonesia aktif (S1, S2 atau S3)
  • Tulisan bertema "Memaknai Special Strategic Partnership dalam hubungan RI-Korsel".
  • Tulisan dalam Bahasa Indonesia
  • Panjang tulisan 500 kata

Karya dikirim langsung ke KBRI Seoul dengan email pensosbud.seoul@gmail.com dilampiri scan kartu mahasiswa yang masih berlaku. Pengiriman paling lambat tanggal 28 Februari 2018. Keterangan lengkap lomba ini bisa di baca di pengumuman resmi Kementerian Luar Negeri.



Simak juga Lomba Inovasi Otomotif bagi Mahasiswa.

Semoga informasi ini bermanfaat, selamat berlomba. Sebarkan ke teman-teman lain.
Sumber http://www.info-beasiswa.id/

Belum ada Komentar untuk "Lomba Menulis Berhadiah Wisata ke Korea dan Bali"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel