Cara Upgrade Akun Google Hosted ke Non Hosted Terbaru 2019

Cara Upgrade Akun Google Hosted ke Non Hosted Terbaru 2019 - Google adsense menjadi salah satu alternatif bagi para blogger untuk mendapatkan uang, dari berbagai cara mendapatkan secara online. Namun demikian bagi para blogger yang telah memiliki akun adsense sudah lama (sebelum 2010) mungkin otomatis mendapatkan akun non hosted.

Namun sebelum lebih jauh mengupas bagaimana Cara Upgrade Akun Google Hosted ke Non Hosted Terbaru 2019. Mari kita simak terlebih dahulu Perbedaaan Akun Adsense Hosted dan Non Hosted.

Perbedaaan Akun Adsense Hosted dan Non Hosted

Sesuai pengalaman penulis memiliki akun adsense melalui 2 cara yang pertama melalui mendaftar langsung melalui blogspot dan yang kedua melalui youtube.

Pengalaman pertama mendaftar melalui blogspot sebelum tahun 2010, jenis akun langsung non hosted. Apapun domain TLD kita langsung bisa dipasang iklan google adsense.

Pengalaman kedua, karena saat setelah tahun 2010 (pengalaman penulis) begitu sulit mendapatkan akun adsense, maka penulis mencoba mendaftar akun adsense melalui youtube, dana saat itu memang sangat mudah untuk diterima. Dalam hitungan satu hari saja langsung disetujui, namun statusnya akun non hosted. Artinya tidak serta merta langsung iklan muncul di domain TLD. Bila ingin memasang iklan di domain TLD, maka harus upgrade terlebih dahulu.


Back to Top ↑

Syarat Upgrade Akun Adsense Hosted dan Non Hosted

1. Harus memiliki domain TLD
2. Kelayakan blog harus sesuai dengan ketentuan (template, konten, navigasi)

Contoh notifikasi apabila blog belum layak :
Seperti yang dinyatakan dalam Kebijakan program, kami mungkin tidak menampilkan iklan Google pada halaman atau aplikasi yang tidak memberikan manfaat atau hanya sedikit manfaat dan/atau yang berisi iklan berlebihan sampai halaman atau situs tersebut diubah. Ini mencakup halaman iklan yang di-hosting, atau halaman atau aplikasi tanpa konten.

Untuk informasi selengkapnya, tinjau referensi berikut:
  1. Tips kebijakan untuk membuat situs berkualitas tinggi (bagian 1)
  2. Tips kebijakan untuk membuat situs berkualitas tinggi (bagian 2)
  3. Pedoman kualitas webmaster
  4. Kebijakan Program AdSense

Back to Top ↑

Cara Upgrade Akun Adsense Hosted dan Non Hosted

1. Masuk pada dashboard akun adsense
2. Pilih menu sites atau situs. Selanjutkan tambahhkan site atau situs
3. Masukan kode script yang harus dimasukan di bawah kode <head>


Back to Top ↑

Namun demikian sekarang sebenarnya sudah tidak ada status akun adsense hosted, yang terbaru saat ini anda tinggal menambahkan site/situs dan memasukan kode adsense di bawah kode <head>. Apabila sudah layak, maka akan muncul iklan di domain TLD Anda.


Sumber https://qoooo17.blogspot.com/

Belum ada Komentar untuk "Cara Upgrade Akun Google Hosted ke Non Hosted Terbaru 2019"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel